Selasa, 26 Februari 2013

Atasi West Ham, Spurs Geser Chelsea

London - Tottenham Hotspur sukses memetik poin penuh dari lawatannya ke kandang West Ham United. The Lilywhites menang 3-2 atas tim tuan rumah dan naik ke posisi tiga untuk menggusur Chelsea.

Dalam pertandingan di Upton Park, Selasa (26/2/2013) dinihari WIB, Spurs unggul lebih dulu lewat sepakan Gareth Bale. Tapi West Ham kemudian menyamakan angka setelah eksekusi penalti Andy Carroll menjebol gawang Spurs.

West Ham kemudian berbalik unggul di babak kedua setelah Joe Cole mencetak gol. Namun sepakan Gylfi Sigurdsson membuat skor kembali imbang.

Bale menjadi pahlawan kemenangan Spurs lewat golnya di menit ke-90. Skor 3-2 untuk Spurs bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan ini, Spurs naik ke posisi tiga sekaligus menggeser Chelsea dari papa klasemen dengan 51 poin. Sementara West Ham masih tertahan di urutan 13 dengan 30 poin.

Jalannya Pertandingan

West Ham punya peluang lebih dulu di menit ke-10. Matthew Jarvis yang masuk ke kotak penalti Spurs kemudian melepaskan tembakan dari sisi kiri. Hugo Lloris bereaksi dengan baik untuk menggagalkan upaya Jarvis.

Tiga menit berselang, Spurs membuka keunggulan. Sepakan mendatar Gareth Bale dari muka kotak penalti West Ham meluncur ke pojok kiri gawang tanpa bisa dihalau Jussi Jaaskelainen. Spurs memimpin 1-0 atas West Ham.

Di menit ke-22, West Ham mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran Scott Parker pada Andy Carroll. Carroll yang kemudian maju sebagai eksekutor sukses melaksanakan tugasnya dan mengubah skor menjadi 1-1.

West Ham kembali mendapat peluang lewat Jarvis yang menerima umpan terobosan dari Joe Cole. Tapi tembakan Jarvis masih bisa diblok oleh Kyle Walker.

Di menit ke-41, Steven Caulker nyaris memberi Spurs keunggulan. Namun sundulannya menyambut sebuah sepak pojok berhasil ditepis Jaaskelainen.

Tendangan bebas Bale di ujung babak pertama masih belum menemui sasaran. Itu jadi peluang terakhir di babak pertama dan skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Laga babak kedua berjalan tiga menit, Spurs sudah mengancam gawang West Ham. Tapi Jaaskelainen lagi-lagi melakukan penyelamatan untuk menggagalkan tandukan Caulker yang menyambut sepak pojok Bale.

Spurs mendapat peluang ganda di menit ke-57. Sepakan Gylfi Sigurdsson dari luar kotak penalti mengenai tiang gawang. Bola muntah kemudian disundul oleh Emmanuel Adebayor. Namun bola mengarah tepat ke Jaaskelainen.

Semenit berselang, West Ham berbalik unggul. Berawal dari umpan Joey O'Brien, Joe Cole yang lolos dari jebakan offside kemudian melepaskan tendangan untuk menaklukkan Lloris.

Tertinggal satu gol, Spurs makin gencar menyerang. Tapi penampilan apik Jaaskelainen di bawah mistar gawang West Ham menggagalkan sejumlah peluang Spurs.

Untuk ketiga kalinya di laga ini, Jaaskelainen menepis sundulan Caulker yang memanfaatkan sepak pojok. Jaaskelainen kembali melakukan penyelamatan dengan menghalau tembakan jarak jauh Bale.

West Ham mendapat peluang untuk menambah keunggulannya di menit ke-73. Tapi Lloris masih bisa memblok tembakan Matthew Taylor yang lolos dari jebakan offside.

Dua menit berselang, Spurs menyamakan kedudukan. Tendangan bebas Bale menghasilkan kemelut di depan gawang West Ham. Sigurdsson kemudian menyambar bola dan menceploskannya ke dalam gawang. West Ham 2 Spurs 2.

Jaaskelainen kembali melakukan penyelamatan gemilang untuk menggagalkan peluang Spurs. Setelah menghalau tembakan Parker, Jaaskelainen menepis tendukan Adebayor semenit kemudian.

Spurs harus menunggu hingga menit ke-90 untuk memastikan kemenangan. Adalah Bale yang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti untuk memberi Spurs kemenangan 3-2.

Susunan Pemain

West Ham United: Jaaskelainen, Reid, Nolan (Taylor 33'), Jarvis, Carroll, O'Brien, Collins, Demel (Pogatetz 70'), Diame (Collison 82'), J.Cole, O'Neil

Tottenham Hotspur: Lloris, Vertonghen, Lennon, Parker, Adebayor, Bale, Dembele (Carroll 75'), Dawson, Holtby (Sigurdsson 56'), Walker, Caulker

sumber : detikSport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar